Universitas Muhammadiyah Mamuju

Unggul Berbasis Ecodesign (The Social Entrepreneurship University)

Semarak Peringatan Kemerdekaan Indonesia, Unimaju Melaksanakan Upacara HUT RI ke 77

Dalam rangka memperingati Hari Kemerdekaan RI ke 77, Civitas Akademika Universitas Muhammadiyah Mamuju (Unimaju) melaksanakan Upacara pengibaran bendera merah putih dikampus pelataran kampus II Unimaju. Upacara bendera ini diikuti oleh pimpinan, dosen, serta karyawan.

Selaku Pembina Upacara, Wakil Rektor I Dr. Furqan, S.Pd.i., M.P.I, serta pemimpin upacara yaitu Kaprodi Ekonomi Pembangunan Jeffriansyah Dwi Sahputra Amory, SE., M.Adm.Pemb.

Amanat Pembina Upacara pada kesempatan itu menyampaikan bahwa spirit mahabbah harus terus digelorakan, muhabbah yang dimaksud ialah kecintaan, kecintaan baik kepada negara maupun tempat bekerja. Mengadakan upacara untuk memperingati hari kemerdekaan Indonesia merupakan satu bentuk kecintaan dan rasa syukur terhadap perjuangan para pahlawan yang telah membawa kemerdekaan di Indonesia. Spirit muhabbah dalam lingkup pekerjaan, khususnya di Unimaju yaitu dengan cara melakukan perbuatan dengan hasil-hasil yang berkualitas, melakukan aksi-aksi produktif, dosen menghasilkan karya produktif dan masih banyak lagi yang bisa dilakukan sebagai bentuk kecintaan terhadap kampus.

Acara peringatan HUT Kemerdekaan RI ke 77 ditutup dengan acara ramah tamah dan juga makan bersama peserta upacara yang hadir.

Dirgahayu RI ke 77 Pulih Lebih Cepat Bangkit Lebih Cepat

Merdeka Merdeka Merdeka.

Facebook
Twitter
LinkedIn
Pinterest

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *